Harga Tiket Masuk Pantai Klayar Pacitan Terbaru 2023

- Pewarta

Minggu, 18 Juni 2023 - 09:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Harga Tiket Masuk Pantai Klayar Pacitan

Harga Tiket Masuk Pantai Klayar Pacitan

suarafakta.com – Pantai Klayar di Pacitan telah menjadi primadona bagi wisatawan, bahkan menarik pengunjung dari luar kota. Dalam suasana akhir pekan dan terutama saat hari libur nasional, pantai ini ramai dikunjungi. Menjadi tujuan wisata yang sangat cocok untuk keluarga, Pantai Klayar wajib dikunjungi bagi siapa pun yang berada di Pacitan.

Terletak di antara deretan pantai selatan Pulau Jawa, ombak di Pantai Klayar ini cukup besar. Pantai ini juga dikenal sebagai “seruling samudera” karena suara unik yang dihasilkan oleh deburan ombak besar yang memecah di celah karang dan airnya yang meluncur tinggi hingga mencapai 10 meter.

Selain keindahan pemandangan pantai dan pasir putih yang panjang dan bersih, Pantai Klayar Pacitan juga memiliki tebing tinggi yang menambah daya tarik bagi para pengunjung yang datang berwisata ke Pacitan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pantai Klayar Pacitan terbagi menjadi dua bagian yang dipisahkan oleh tebing karang di tengahnya. Anda dapat memilih tempat yang nyaman untuk menikmati suasana pantai di lokasi ini. Selain itu, di pantai ini juga terdapat wahana permainan seperti ATV yang akan menambah keseruan liburan Anda.

Baca Juga :  Harga Tiket Masuk Pantai Dalegan Gresik Terbaru 2023

Tiket Masuk Pantai Klayar Pacitan

Untuk mengunjungi Pantai Klayar Pacitan pada akhir pekan dan hari libur nasional, Anda akan dikenai biaya tiket masuk sebesar Rp10.000 per orang. Sedangkan saat berkunjung ke Pantai Klayar Pacitan pada hari biasa, harga tiket masuk menjadi lebih terjangkau, yaitu Rp7.000 per orang. Biaya tersebut berlaku untuk dewasa, sedangkan anak-anak hanya membayar selisih Rp2.000 untuk masuk ke Pantai Klayar Pacitan.

Biaya tiket di atas belum termasuk biaya parkir kendaraan di kawasan wisata Pantai Klayar Pacitan. Biaya parkir untuk motor adalah Rp2.000, mobil pribadi Rp5.000, mobil elf Rp10.000, dan bus pariwisata Rp20.000.

Saat kunjungan wisata ramai di Pantai Klayar Pacitan, kendaraan dilarang parkir di dekat tepi pantai. Terdapat lokasi khusus untuk parkir kendaraan tersebut, di mana para pengunjung harus berjalan kaki menuruni anak tangga atau melalui sisi jalan raya untuk menuju area pantai. Jika Anda ingin sampai ke pantai dengan cepat, terdapat jasa ojek dari area parkir mobil ke pantai dengan tarif Rp5.000.

Baca Juga :  6 Tempat Wisata Terbaik di Bali yang Wajib DiKunjungi

Fasilitas Wisata Pantai Klayar Pacitan

Pantai Klayar Pacitan memiliki akses jalan yang baik untuk menuju lokasi pantai dan bisa dilalui oleh bus pariwisata. Di kawasan wisata pantai ini juga terdapat berbagai pilihan homestay dan penginapan dengan harga dan fasilitas yang bervariasi.

Dengan banyaknya pengunjung yang datang dari luar kota ke Pantai Klayar Pacitan, permintaan akan penginapan sangat tinggi, terutama saat musim liburan. Dengan adanya homestay dan penginapan yang dekat dengan pantai, para pengunjung dapat menikmati pemandangan matahari terbenam di Pantai Klayar Pacitan pada sore hari dan suasana pantai yang indah pada pagi hari.

Selain fasilitas utama seperti akses jalan dan penginapan, terdapat pula berbagai fasilitas wisata di kawasan Pantai Klayar Pacitan, antara lain:

  • Area parkir yang luas
  • Banyak warung makan
  • Fasilitas kamar bilas dan toilet yang cukup banyak
  • Terdapat mushola
  • Spot foto yang menarik
  • Tempat penyewaan ATV
  • Layanan sewa tikar
  • Tersedia penjual kaos dan souvenir
  • Terdapat jasa ojek
  • Dan masih banyak lagi.
Baca Juga :  Harga Tiket Masuk Fun Park Permata Tangerang Terbaru 2023

Lokasi Pantai Klayar Pacitan

Pantai Klayar Pacitan terletak di Desa Sendang, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Lokasi pantai ini berjarak sekitar 30 km dari pusat kota Pacitan, dengan waktu tempuh sekitar 1 jam menggunakan kendaraan.

Pantai Klayar Pacitan adalah destinasi wisata yang memikat dengan panorama alamnya yang menakjubkan. Menawarkan keindahan alam yang luar biasa, fasilitas yang memadai, dan akses yang mudah, pantai ini akan memanjakan para pengunjung yang datang untuk berlibur.

Untuk mendapatkan informasi terbaru dan berita fakta harian terkini silahkan ikuti kami di Google News

Berita Terkait

Harga Tiket Masuk Bumi Perkemahan Bedengan Bau Malang Terbaru
Inilah! Harga Tiket Masuk Telaga Madirda Karanganyar Terbaru
6 Tempat Wisata Terbaik di Bali yang Wajib DiKunjungi
Update! Harga Tiket Masuk Candi Borobudur 2023 serta Daya Tariknya
Harga Tiket Masuk Taman Wisata Alam Sevillage Terbaru 2023
Harga Tiket Masuk Bukti Kayu Putih Mojokerto Terbaru 2023
Harga Tiket Masuk Pantai Tanjung Pasir Tangerang Terbaru 2023
Harga Tiket Masuk Fun Park Permata Tangerang Terbaru 2023

Berita Terkait

Selasa, 28 November 2023 - 03:32 WIB

Demi Slot Online Pelaku Ini Tega Jual Barang Milik Orang Tua

Senin, 27 November 2023 - 12:59 WIB

Double Kill, Pria Ini Sudah Kalah dan Ditangkap Polisi Karena Main Slot Online

Minggu, 26 November 2023 - 14:44 WIB

Lakukan Beberapa Hal Ini Jika Memiliki Teman Kecanduan Main Judi Online

Minggu, 26 November 2023 - 14:36 WIB

Inilah Resiko yang Dihadapi Pelaku Judi Online

Jumat, 24 November 2023 - 07:40 WIB

Bermain Slot Online Kalah Terus, Bukannya Kapok Pria Ini Malah Nekat Merampok

Rabu, 22 November 2023 - 03:54 WIB

Bos Situs Judi Slot Online dan Manager Wanita Ditangkap

Rabu, 22 November 2023 - 03:47 WIB

Pria Ini Ditangkap Kedapatan Bermain Judi Slot saat di Pelabuhan Roro Jamrud Selatan

Selasa, 14 November 2023 - 03:00 WIB

30 Ribu Lebih Konten Judi Online di Blokir Kominfo Selama November 2023

Berita Terbaru

harga tiket xxi kediri hari ini (Dok:Masagi)

Entertainment

Harga Tiket XXI Kediri Hari Ini, Banyak Promonya

Minggu, 3 Des 2023 - 01:22 WIB

cara menghilangkan bercak putih di layar hp (Dok: Pixabay)

Teknologi

Cara Menghilangkan Bercak Putih di Layar HP dan Pencegahannya

Kamis, 30 Nov 2023 - 02:08 WIB